Jelang Libur Panjang Waisak, Simak Daftar Peralatan Wajib di Mobil Versi Hyundai Gowa dan Dapatkan Service Referral Program Berhadiah  Voucher Jutaan Rupiah hingga  Paket Umroh

Libur Waisak dan cuti bersama yang jatuh pada tanggal 12-13 Mei 2025 menjadi waktu yang dinantikan masyarakat. Pasalnya, libur ini jatuh pada hari Senin dan Selasa yang memperpanjang akhir pekan. Momentum libur panjang seperti ini kerap dimanfaatkan untuk menikmati liburan bersama keluarga. 

Melakukan perjalanan jauh menggunakan mobil pribadi bisa menjadi pengalaman menyenangkan, terutama saat libur panjang seperti Waisak. Namun, selain memastikan kondisi mobil tetap prima, penting juga untuk membawa perlengkapan darurat yang dapat menunjang keselamatan dan kenyamanan selama di perjalanan. Hyundai Gowa membagikan daftar peralatan wajib yang sebaiknya selalu tersedia di mobil sebelum memulai perjalanan panjang.

Ban Cadangan 

Ban yang kempes atau bocor dapat terjadi kapan saja selama perjalanan. Pastikan perjalanan anda tidak terganggu dengan adanya kendala pada ban.

Dongkrak dan Perkakas Mobil

Selain ban cadangan, dongkrak adalah alat wajib untuk mengganti ban yang bocor. Perkakas tambahan seperti kunci roda, obeng, dan kunci pas juga perlu dibawa jika sewaktu-waktu diperlukan.

Segitiga Pengaman

Ketika kendaraan mengalami kendala di perjalanan, mobil perlu memasang segitiga pengaman di belakang mobil. Segitiga pengaman ini akan memberitahu pengendara lain agar lebih waspada dan menghindari kecelakaan di area tersebut.

Kotak P3K

Selalu sediakan kotak P3K yang berisikan alat medis  seperti plester, perban, antiseptik, dan obat-obatan dasar.  Keadaan darurat sangatlah mungkin terjadi dalam perjalanan, mulai dari luka ringan seperti goresan dan lecet hingga benturan yang memerlukan penanganan cepat sebelum mendapatkan bantuan medis profesional.

Bagi pemilik kendaraan Hyundai yang ingin praktis, Hyundai Gowa menyediakan pemeriksaan  saat servis berkala gratis untuk jasa dan suku cadang di seluruh dealer Hyundai Gowa selama 3+1 tahun/hingga 60.000 KM dari masa pembelian (yang mana yang tercapai terlebih dahulu). Selain itu pemilik mobil Hyundai dapat merasa tenang dengan kualitas kendaraan dari Hyundai Gowa, karena setiap unit dilengkapi program warranty istimewa selama 3+1 tahun atau hingga 100.000 km. Selain itu, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan voucher jutaan rupiah hingga paket perjalanan umroh melalui Referral Program

Hyundai Gowa turut memberikan apresiasi tambahan bagi pelanggan, pemilik Hyundai yang merekomendasikan mobil Hyundai kepada keluarga mereka. Berikut cara untuk mengikuti  referral program Hyundai Indonesia : 

  • Pemilik Hyundai mengisi data referral di aplikasi myHyundai.
  • Dealer menghubungi referral untuk proses pembelian.
  • Referral membeli mobil Hyundai tipe apa pun.
  • Pemilik Hyundai mendapatkan 1 bintang per unit.

Konversi hadiah referral:

  • 5 bintang = Perjalanan religi
  • 4 bintang = Voucher senilai Rp6 juta
  • 3 bintang = Voucher senilai Rp4 juta
  • 2 bintang = Voucher senilai Rp2 juta
  • 1 bintang = Voucher senilai Rp1 juta

Syarat & Ketentuan:

  • Referral merupakan keluarga yang belum pernah membeli kendaraan Hyundai sebelumnya.
  • Berlaku untuk pembelian kendaraan ritel (bukan fleet).
  • Melampirkan: Fotokopi KTP, Kartu Keluarga, dan nomor telepon referral.
  • Program berlaku sepanjang tahun 2025.

Program Referral ini berlaku sepanjang tahun 2025 dan dapat dimanfaatkan oleh seluruh pemilik kendaraan Hyundai yang memenuhi syarat. Dengan memanfaatkan program ini, pelanggan tidak hanya mendapatkan kenyamanan dalam merawat kendaraan, tetapi juga memiliki peluang untuk meraih berbagai hadiah menarik dengan merekomendasikan Hyundai kepada orang terdekat mereka.

“Melalui program ini, kami ingin memberikan apresiasi kepada pelanggan setia Hyundai sekaligus mendorong semangat berbagi pengalaman berkendara yang menyenangkan kepada keluarga dan kerabat. Libur panjang adalah momen ideal untuk memastikan kendaraan dalam kondisi optimal, dan kami hadir untuk mendukung kebutuhan tersebut,” ungkap ungkap Chitra Ortho Prayundityo selaku Operational Manager Hyundai Gowa.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo servis, program referral, atau untuk mencari dealer Hyundai Gowa terdekat, kunjungi situs resmi kami di www.hyundaigowa.com.

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
On Key

Related Posts

Open chat
Hello 👋
Can we help you?